Berikan Rasa Aman, Bhabinkamtibmas Di Lopok Seberangkan Anak Sekolah

    Berikan Rasa Aman, Bhabinkamtibmas Di Lopok Seberangkan Anak Sekolah

    Sumbawa NTB - Sebagai Anggota Polri yang mengemban tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Lopok Bripka Irwan Nasarah dengan proaktif turun ke lapangan melihat situasi kamtibmas yang menjadi wilayah binaannya.

    Seperti halnya kali ini, Kamis (2/1/2023) pagi, melihat situasi ramai karena jam pulang sekolah di SDN 1 Lopok, dirinya langsung bergerak cepat membantu mengatur lalin dan membantu para siswa-siswi sekolah untuk menyeberang jalan.

    Disela-sela kegiatan pengaturan, Bhabinkamtibmas juga mengajak para Siswa-siswi untuk selalu memakai helm saat diantar atau berboncengan menggunakan sepeda motor.

    Ditempat terpisah, Kasi Humas Polres Sumbawa AKP Sumardi S.Sos mengatakan kegiatan yang dilakukan Bhabinkamtibmas tersebut merupakan tugas dan tanggung jawabnya dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif, salah satunya dengan membantu mengatur lalin di depan sekolah saat pagi hari maupun pulang sekolah guna mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

    "kegiatan tersebut akan dilaksanakan demi kelancaran lalu lintas dan keselamatan anak-anak kita yang belajar di sekolahnya masing-masing." ungkapnya.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Polisi Tegaskan Isu Penculikan Anak Di Maronge...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Sumbawa Pimpin Upacara Gelar Pasukan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Romo Paulus Kristian Seswantoko: Apresiasi Setinggi-tingginya kepada Polri dan TNI atas Dedikasi Selama Perayaan Natal dan Tahun Baru
    Kompolnas Apresiasi Polri Atas Keberhasilan Operasi Lilin 2024
    Ketua Forum Studi Transportasi Apresiasi Polri Dalam Kelancaran Nataru 2024-2025
    Realisasi Anggaran MA Selama 2024

    Ikuti Kami